Salah satu langkah yang dapat anda lakukan untuk menjaga berat badan adalah dengan memiliki gaya hidup aktif dan menjaga kebiasaan makan anda. Terutama di tahun yang baru ini, dimana merupakan sebuah kesempatan baru bagi anda untuk memperbaiki gaya hidup yang selama ini anda jalani. Apabila anda terpikir untuk mengurangi ataupun memelihara berat badan, tips-tips sederhana yang tertulis pada jurnal minggu ini dapat membantu anda untuk melakukan hal tersebut, terutama berfokus pada kebiasaan-kebiasaan yang dapat anda lakukan untuk mengurangi lemak dalam tubuh.
Melakukan latihan beban
Umumnya, banyak orang yang melakukan latihan kardio untuk membakar kalori dari makanan yang mereka konsumsi dan menghindari penambahan berat badan. Padahal, latihan beban juga menjadi faktor penting apabila anda ingin menjaga atau menurunkan berat badan. Selain memperkuat massa otot, studi juga menunjukkan bahwa latihan beban rutin dapat membakar lemak lebih efektif dan membantu mempercepat metabolisme tubuh dibandingkan dengan hanya melakukan latihan kardio saja.
Tetap melakukan olahraga kardio
Memiliki gaya hidup aktif tentunya menjadi salah satu faktor yang menentukan tingkat kesehatan dan berat badan yang anda miliki. Anda tidak harus memaksakan diri untuk melakukan olahraga berat ataupun intensif, karena olahraga ringan juga dapat membantu anda tetap sehat dan bugar. Beberapa pilihan olahraga yang dapat anda lakukan termasuk jogging, lari, bersepeda, serta renang. Berat atau ringannya olahraga yang anda lakukan tentunya tergantung pada kebutuhan, namun konsistensi tetaplah menjadi kunci kesuksesan anda dalam menjaga ataupun menurunkan berat badan.
Mendapatkan tidur yang cukup
Waktu istirahat malam yang anda dapatkan sangat menentukan tingkat kesehatan anda. Selain menjadi waktu dimana tubuh memperbaiki sel-selnya dan mengisi kembali energi, waktu tidur di malam hari juga penting bagi produksi hormon, yang berpengaruh pada kebiasaan makan dan tingkat metabolisme anda. Penelitian menunjukkan bahwa durasi tidur berkaitan erat dengan ukuran lingkar pinggang dan penumpukan lemak pada area perut. Biasanya, hal ini lebih cenderung terjadi pada mereka yang mendapatkan tidur kurang dari 7 jam setiap harinya. Hal ini disebabkan oleh peningkatan hormon ghrelin yang berfungsi untuk memberikan pertanda lapar, dan berkurangnya produksi hormon leptin yang berfungsi untuk memberikan pertanda kenyang.
Memperbaiki pola makan anda
Ketika berbicara mengenai berat badan dan lemak dalam tubuh, olahraga dan kebiasaan makan memiliki peranan yang sama pentingnya. Kebiasaan makan anda perlu diperhatikan dan dijaga agar berat badan tetap stabil dan komposisi tubuh anda, termasuk lemak, tetap berada di ambang wajar. Hal ini dapat dilakukan dengan mengurangi konsumsi makanan olahan, seperti gorengan serta makanan yang memiliki karbohidrat tinggi dan cenderung manis. Di sisi lain, meningkatkan asupan serat, probiotik, serta makanan yang mengandung lemak sehat dapat membantu menjaga kelancaran sistem pencernaan. Masalah pencernaan seperti sembelit dan kandungan gas berlebih dapat diatasi, serta daya tahan tubuh juga terjaga ketika pencernaan anda sehat. Konsumsi serat juga penting bagi berat badan karena dapat menjaga anda tetap kenyang lebih lama dan mengurangi keinginan mengonsumsi makanan manis dan makanan olahan. Sumber lemak yang baik, seperti alpukat dan minyak zaitun juga baik dalam menjaga berat badan dan kandungan lemak dalam tubuh, dibandingkan dengan lemak jenuh yang banyak ditemukan pada makanan yang digoreng.
Melakukan puasa (intermittent fasting)
Meski tidak semua orang memiliki fisik yang baik untuk berpuasa, salah satu langkah yang paling sering dilakukan untuk mengurangi lemak dalam tubuh ialah dengan melakukan intermittent fasting, dimana anda tidak mengonsumsi makanan dalam jangka waktu tertentu. Biasanya, intermittent fasting dilakukan setelah mengonsumsi makan malam, dimana anda akan berhenti mengonsumsi makanan dan akan kembali makan setidaknya selama 12 jam setelah makan malam tersebut. Misalnya, jika anda makan malam jam 7 malam, maka akan diperbolehkan kembali makan pada jam 7 pagi di hari berikutnya. Selain memilih makanan yang hendak anda konsumsi, riset juga menunjukkan bahwa langkah ini sebenarnya juga bermanfaat untuk mengurangi lemak dalam tubuh. Jika dibarengi dengan latihan beban yang telah disebutkan pada poin pertama, tubuh akan lebih mudah juga menjaga massa otot dan membakar lebih banyak lemak.